Mesin Pencari (Search Engine) mulai muncul sekitar tahun 1992. Mesin Pencari yang paling terkenal dan terbesar adalah Google. Google muncul pada tahun 1997. Orang saat ini, jika bicara soal mesin pencari di internet (search engine), pasti selalu identik dengan Google. Terkadang, jika kita mempunyai pertanyaan yang tidak dimengerti, lalu kita bertanya kepada teman-teman dan mereka tidak mengerti, maka mereka pasti bilang, “tanya mbah Google aja!” disana kamu akan mendapatkan apa yang kamu inginkan. Yah, Google memang sudah sangat familiar terdengar di telinga kita.
Google memang salah satu mesin pencari yang menurut saya sangat lengkap dan sangat cerdas. Karena apapun yang kita tuliskan di sana, maka Google akan menampilkan hasil pencarian yang sangat relevan. Faktor lain yang menyebabkan Google menjadi besar adalah user interfacenya banyak disukai oleh pengguna. Hingga menjadikan Google sebagai mesin pencari yang paling banyak digunakan oleh orang di seluruh dunia.
Selain Google, mesin pencari lain yang juga tidak kalah terkenal adalah Yahoo! Search dan Bing. Yahoo bisa dibilang mesin pencari yang cukup besar, dan Yahoo merupakan pelopor adanya layanan Mail yang disebutnya Yahoo Mail. Lalu selanjutnya yaitu Bing, saat ini Bing tengah di akusisi oleh Microsoft. Dan ketiga mesin pencari yaitu Google, Yahoo, dan Bing merupakan tiga mesin pencari yang paling banyak digunakan.
Selain ketiga mesin pencari ini, ada mesin pencari lain seperti Alta Vista, Ask Jeeves, Aliweb, Lycos, W3Catalog, Go.com, Aol.com, Ask.com, MSN, Archie, dan masih banyak lagi. Lalu dari sekian banyak mesin pencari yang ada tersebut tahukah anda mesin pencari pertama itu apa? Yap, Mesin pencari (search engine) pertama di dunia adalah Archie. Archie merupakan mesin pencari yang diciptakan yang berawal gagasan seorang mahasiswa McGill University di Montreal bernama Alan Emtage. Archie dibuat tahun 1990, 2 (dua) tahun sebelum bermunculan mesin pencari. Pada saat itu tampilan mesin pencari tidak mudah menggunakannya seperti mesin pencari saat ini, termasuk juga Archie ini.
Berbeda dengan mesin pencari Google, Yahoo, ataupun Bing yang mencari konten pada halaman web, mesin pencari Archie lebih mencari file dalam berbagai server dalam jaringan, berdasarkan nama file saja. Waktu itu browser berbasis World Wide Web (www) belum tercipta, sehingga penggunaan internet pun masih terbatas. Hingga saat ini, mesin pencari pertama kali yaitu Archie ini masih aktif dan online. Alamat situsnya adalah archie.icm.edu.pl.
EmoticonEmoticon